BerandaBid HumasWujudkan Situasi Kamtibmas Menuju Pemilu Damai, Personel OMB Polres Bangka Barat Tingkatkan...

Wujudkan Situasi Kamtibmas Menuju Pemilu Damai, Personel OMB Polres Bangka Barat Tingkatkan Pengamanan

Polda Kep. Babel Bidang Hubungan Masyarakat,- Dalam rangka pelaksanaan Operasi Mantap Brata (OMB), personel Polres Bangka Barat tingkatkan pengamanan Kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Bangka Barat, Sabtu (27/01/24).

Perlu diketahui bersama bahwa pelaksanaan pengamanan ini dilaksanakan dengan maksud serta tujuan untuk mendukung kelancaran penyelenggara pemilu yang ada di Kabupaten Bangka Barat.

Kasi Humas Polres Bangka Barat Ipda Ardianis mengatakan bahwa dalam pelaksanaan tugas pengamanan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran serta keamanan yang ada di seputaran Kantor KPU maupun Bawaslu.

Sehingga dalam pelaksanaannya dapat terwujud situasi kamtibmas menuju pemilu yang aman serta damai, Ujarnya.

Lebih lanjut, dirinya mengatakan bahwa dalam pelaksanaannya tidak ditemukan kendala serta hambatan yang menyebabkan gangguan kamtibmas di seputaran Kantor KPU maupun Bawaslu, Ungkapnya

Ipda Ardianis berharap dengan adanya personel yang terlibat OMB dalam pengamanan kantor KPU maupun Bawaslu dapat mewujudkan situasi kamtibmas yang aman serta kondusif menuju pesta demokrasi yang aman serta damai khususnya yang ada di Kabupaten Bangka Barat, Tutupnya.

Berita Lainnya