BerandaBid HumasKapolsek berikan himbauan pilkada damai di Sosialisasi FGD Desa Sengir

Kapolsek berikan himbauan pilkada damai di Sosialisasi FGD Desa Sengir

Polda Kep. Babel, Bid Humas,- Menghadapi adaptasi kebiasaan baru dan pilkada damai,Polsek Payung melaksanakan kegiatan Sosialisasi FGD (Forum Group Discussion) di Desa Sengir Kecamatan Payung Kabupaten Bangka Selatan,ā€¯Jumat (14/8/2020).

Kapolsek Payung Akp Hendri Amor menyampaikan,saat ini pandemi virus Corona memasuki arah ke adaptasi kebiasaan baru dikarenakan Kepulauan Bangka Belitung dalam hal ini Kabupaten Bangka Selatan termasuk daerah zona hijau. Dalam arti kata wilayah kita khususnya kec. Payung termasuk daerah yang sangat minim bahkan kalau bisa jangan sampai terjadi penyebaran virus covid-19 diwilayah hukum kita,ā€¯ungkapnya (14/8).

Pada saat ini saya selaku Kapolsek Payung beserta Bhabinkamtibmas sengaja datang ke Desa Sengir ini untuk memberikan sosialisasi tentang adaptasi kebiasaan baru melalui program FGD (forum group Discussion). Program ini merupakan kegiatan dari pemerintah melalui Polri sebagai garda terdepan untuk selalu membantu masyarakat setidaknya melakukan pencegahan dari dini terhadap virus covid-19 di wilayah kita,ā€¯ungkapnya.

Untuk itu saya berharap dengan seluruh masyarakat di Desa Sengir melalui Kepala Desanya Bpk. Ibrohim dan perangkat desa,BPD,serta pejabat pemerintahan desa mari kita bekerja sama memerangi penyebaran virus corona yang menyebar di seluruh wilayah saat ini. Lakukan sosialisasi ke warga dengan cara selalu menggunakan masker , wajib mencuci tangan, jaga jarak serta lakukan kebersihan di lingkungan kita maupun di tempat umum,ā€¯ujar Akp Hendri.

Melalui program FGD ini juga ada beberapa hal yang ingin saya sampaikan terkait pesta demokrasi yang sebentar lagi akan diadakan di Bangka Selatan. Saya berharap dalam Pilkada kali ini,agar kiranya masyarakat lebih jelih dalam memilih calon pemimpin di daerah kita,tidak ada kecurangan dalam proses pemilihan, masyarakat harus bersikap netral jangan ada yang menyebar berita ujaran kebencian,berita bohong atau apapun yang dapat merusak pesta demokrasi di wilayah Kab. Bangka Selatan ini.

Saya berharap tidak lama lagi dalam beberapa bulan kedepan,agar seluruh warga khususnya desa sengir dapat menyalurkan aspirasinya melalui mendatangi TPS untuk memilih calon pemimpin yang baik kedepannya. Jangan ada yang golput,serta mari kita jaga pilkada ini dengan aman,tentram dan damai,ā€¯ungkap Kapolsek Payung.


Berita Lainnya