BerandaBid HumasPerwakilan Alumni Akpol Tahun 1991 Membagikan 500 Paket Semabako kepada Warga Kec....

Perwakilan Alumni Akpol Tahun 1991 Membagikan 500 Paket Semabako kepada Warga Kec. Namang, Bateng

WhatsApp Image 2020-07-27 at 12.08.43Polda Kep. Babel, Bidang Hubungan Masyarakat,- Perwakilan Alumni Akademi Kepolisian Tahun 1991 bersama Kapolres Bangka Tengah menyalurkan bantuan paket sembako dari Alumi Akpol Angkatan 1991 sebanyak 500 paket kepada masyarakat kurang mampu dan terdampak Pandemi Covid-19 di wilayah Kecamatan Namang, Kab. Bangka Tengah. Alumni Akpol 1991, Kombes Pol Dede Ruhiyat menyebutkan penyerahan yang dilakukan secara simbolis telah dilakukan pada Hari Senin (27/7/2020) di Balai Pertemuaan Desa Kec. Namang,  Kab. Bangka Tengah. 

Bantuan tersebut akan diteruskan hingga paket sembako tersalurkan kepada penerima. “Dengan melibatkan Personel Polres BangkaTengah dan Polsek se-Kabupaten Bangka Tengah, kami menyalurkan paket bantuan yang telah di targetkan Kepada Penerima Bansos yaitu Masyarakat yang Kurang Mampu, ujar Perwakilan Akpol 91.

Untuk itu kami berharap meminta agar masing-masing PJU di Polres maupun di Polsek untuk segera menyalurkan paket semambako kepada masyarakat Kabupaten Bangka Tengah yang membutuhkan. “Pastinya ini akan kita serahkan kepada masyarakat yang terdampak akibat Pandemi Covid-19 maupun masyarakat kurang mampu secara ekonomi. 

Di tengah Pandemi Covid-19 saat ini, tak luput kami mengingatkan seluruh personel ketika melakukan penyaluran tetap menerapkan protokoler kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bangka Tengah.

Semoga Sembako yang Kami Distribusikan ini bisa di dapatkan oleh Masyarakat yang berhak menerimanya serta bermanfaat bagi keluarga yang membutuhkannya, Tutup Perwakilan Akpol 91.


Berita Lainnya