BerandaBid HumasCegah Corona, Polda Babel Lakukan Olahraga Rutin Dan Cek Suhu Tubuh

Cegah Corona, Polda Babel Lakukan Olahraga Rutin Dan Cek Suhu Tubuh

sPolda Kep. Babel, Bid Humas.- Usai pelaksanaan apel pagi rutin dihalaman belakang Mapolda Kep. Babel pada Rabu (18/3/20), Polda Kep. Bangka Belitung melaksanakan olahraga/streecing senam AWS 3. Hal ini dilakukan guna menjaga kebugaran jasmani para personil. Selain melakukan senam pagi, Polda Kep. Babel melalui Bid Dokkes turut melakukan pengecekan suhu tubuh setiap personil yang dipimpin oleh Wakapolda Kep. Babel Kombes Pol Drs. Umardani.

Saat ditemui Tim usai kegiatan, Kabid Humas Polda Kep. Babel AKBP Drs. A. Maladi mengatakan bahwa kegiatan senam pagi setelah apel pagi merupakan arahan langsung dari Bapak Kapolri kepada jajaran agar menjaga kebugaran jasmani anggota Polri.t

Dikatakan Kabid Humas selain melakukan senam pagi, Bid Dokkes juga melakukan pengecekan/pemeriksaan suhu tubuh personil menggunakan Thermal Gun atau alat pemindai suhu tubuh berbentuk pistol yang ditodong langsung ke kepala.

“Ya hari ini usai senam dilakukan pemeriksaan suhu tubuh oleh Bid Dokkes. Dan alhamdulillah dalam pemeriksaan tersebut semua anggota suhu tubuhnya dalam kondisi Normal.”ujar Kabid Humas.

Sementara itu, Karo logistik Polda Kep. Babel Kombes Pol Kunto Prasetyo saat apel pagi juga menyampaikan kepada personil agar seluruh personil selalu menjaga kebersihan baik dilingkungan kerja ataupun rumah. Tidak lupa juga, dirinya mengingatkan agar personil jaga kesehatan dengan rutin melakukan olahraga sehingga kebugaran jasmani tetap terjaga. (Ry).


 

Berita Lainnya