BerandaBid HumasPeserta Seleksi SIPSS Hari Ini Jalani Seleksi Kesamaptaan Jasmani dan Antropometri

Peserta Seleksi SIPSS Hari Ini Jalani Seleksi Kesamaptaan Jasmani dan Antropometri

Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,- Seleksi Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) saat ini memasuki tahapan seleksi kesamaptaan jasmani yang berlangsung di stadion depati amir Pangkalpinang, senin 03 Februari 2025.

Sebanyak 6 peserta seleksi yang terdiri dari 4 laki-laki dan 2 perempuan pagi ini melaksanakan tes kesamaptaan jasmani dan Antropometri

Untuk tahapan uji Kesamaptaan jasmani dibagi menjadi 2 katagori yaitu kesamaptaan A terdiri dari item yakni lari 12 menit, sedangkan kesamaptaan B yaitu sit up , shuttle run dan pull up serta ditambah renang 25 meter dan juga pemeriksaan antropometri.

Sebelumnya para peserta seleksi Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Anggaran 2025 yang melaksanakan tes hari ini sudah dinyatakan lulus tahapan seleksi Pemeriksaan kesehatan (Rikkes) di Biddokkes Polda Bangka Belitung beberapa hari lalu.

Diketahui bahwa para peserta seleksi, sebelum melaksanakan tes kesamaptaan jasmani para peserta melakukan cek tensi yang dilakukan oleh Tim Biddokkes Polda Babel. Hal ini untuk memastikan kondisi kesehatan peserta betul-betul sehat dan siap untuk bersaing.

Seluruh rangkaian tahapan seleksi di awasi dari pengawas internal dan juga pengawas eksternal yang bertujuan untuk memastikan seluruh tahapan seleksi berjalan aman, lancar serta bersih dan transparan.

Berita Lainnya