Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,– Polres Belitung melaksanakan kegiatan apel kesiapan Pengamanan dalam rangka Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pilkada di Kabupaten Belitung. Rabu 4 Desember 2024.
Kegiatan pengamanan yang dilaksanakan diĀ Hotel Grand Hatika, Tanjungpandan, Belitung. kegiatan ini di pimpin langsung oleh Kapolres Belitung, AKBP Deddy Dwitya Putra, S.H, S.I.K,. dan turut di hadiri Kabag Ops, Kompol Deddy Nuary
Dalam arahannya, Kapolres Belitung menyampaikan pentingnya kesiapan dan kewaspadaan seluruh personel untuk mengantisipasi potensi gangguan selama pelaksanaan rapat pleno berlangsung.
Lebih lanjut, ia mengatakan di butuhkan kerjasama dan koordinasi yang baik antar TNI, dan instansi terkait dalam menjamin keamanan dan menyukseskan Pilkada.
“Kita berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta jamin keamanan sehingga di harapkan pelaksanaan pleno dapat berjalan dengan aman dan lancar.”ungkapnya.
Selain itu, Dirinya mengatakan pihaknya sudah menerjukan personel di berbagai titik-titik pengamanan yang ada di Lokasi Hotel Grand Hatika guna mengantisipasi terjadinya konflik.
“Semoga dengan kita melakukan pengamanan ini rapat pleno dapat berjalan dengan aman, tertib dan damai serta tidak terjadi masalah kamtibmas yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat.”pungkasnya.