BerandaBid HumasJelang Rekapitulasi Suara Pilkada, Polda Babel Perketat Pengamanan dan Pengecekan PPK Kecamatan...

Jelang Rekapitulasi Suara Pilkada, Polda Babel Perketat Pengamanan dan Pengecekan PPK Kecamatan Rangkui

Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,- Menyambut tahap rekapitulasi suara Pemilu 2024, Polda Babel melalui Tim V Operasi Mantap Praja Menumbing 2024 melaksanakan kegiatan pengecekan dan pengamanan di Kantor PPK Kecamatan Rangkui, yang terletak di Jl. Pahlawan 12 No. 16, Keramat, Kecamatan Rangkui, Pangkalpinang. Kegiatan ini dilakukan pada Kamis, 28 November 2024, dan dipimpin oleh AKBP Benhard Sihombing, S.Pd, sebagai Ketua Tim V, dengan melibatkan 14 personel.

Tim V memantau distribusi dan status kotak suara di wilayah Kecamatan Rangkui. Berdasarkan pengecekan, sejumlah 104 kotak suara yang terdiri dari 52 kotak suara pilgub dan 52 kotak pilwako, telah diterima oleh PPK Kecamatan Rangkui dan semuanya telah dipindahkan ke lokasi penyimpanan yang aman.

Selain itu, Tim V juga melakukan pengecekan terhadap ruang penyimpanan kotak suara di Kantor PPK Kecamatan Rangkui. Beberapa hasil selama pengecekan adalah sebagai berikut:

  1. Ruang penyimpanan kotak suara memiliki 3 pintu untuk akses keluar-masuk.
  2. Terdapat 4 unit CCTV yang dipasang di sekeliling gedung logistik untuk memantau keamanan.
  3. Tidak tersedia APAR (Alat Pemadam Api Ringan) di dalam ruang penyimpanan kotak suara, yang menjadi perhatian untuk segera dilengkapi.
  4. Pengamanan dilakukan oleh personel PAM PPK dari Polresta Pangkalpinang untuk memastikan keamanan kotak suara dan proses rekapitulasi suara.

Kegiatan pengecekan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran proses rekapitulasi suara dan menjaga keamanan logistik Pemilu di wilayah Kecamatan Rangkui. Dengan persiapan yang matang, Polda Babel berharap Pemilu 2024 dapat berlangsung dengan aman dan tertib di wilayah tersebut.

Berita Lainnya