Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,- Kabag Ops Polres Bangka Selatan, Kompol John Piter Tampubolon, S.H., M.H., turut menghadiri kegiatan simulasi pemungutan dan perhitungan suara dalam rangka persiapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024 di Kabupaten Bangka Selatan. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 08.30 WIB hingga selesai, diadakan di Lapangan Bola Desa Payung dan berjalan dengan aman dan lancar pada Sabtu (16/11/2024).
Simulasi ini juga mendapatkan pengamanan ketat dari personil OMP Polsek Payung.
Selain Kabag Ops Polres Bangka Selatan, kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting, termasuk Ketua KPU Bangka Selatan, Ketua Bawaslu Bangka Selatan, serta Korwil Binda Bangka Selatan. Simulasi bertujuan untuk memastikan kesiapan petugas pemilu dalam melaksanakan proses pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada Serentak 2024.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Bangka Selatan, Muhidin , menjelaskan bahwa kegiatan simulasi ini merupakan kesempatan untuk mengevaluasi dan mengidentifikasi kendala-kendala yang mungkin terjadi selama proses pemilihan. “Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, kami dapat mengevaluasi kendala-kendala yang ada, sehingga dapat segera kami perbaiki. Ini juga sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat agar mereka lebih memahami alur pemungutan suara,” ujar Ketua KPU.
Ia juga berharap agar kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam Pilkada Serentak 2024. “Kami berharap masyarakat semakin tertarik untuk datang ke TPS dan menggunakan hak pilihnya pada Pilkada nanti,” tambahnya.
Simulasi yang berlangsung di Lapangan Bola Desa Payung tersebut diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada semua pihak terkait, terutama petugas di lapangan, mengenai alur pemungutan suara yang benar. Kegiatan ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh prosedur, mulai dari kedatangan pemilih hingga penghitungan suara, dapat dilakukan dengan lancar.
“Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Bangka Selatan. Kami juga ingin memastikan bahwa semua petugas di lapangan memahami prosedur pemungutan dan penghitungan suara, termasuk penggunaan Sistem Informasi Rekapitulasi Suara (Sirekap), yang akan digunakan untuk memudahkan rekapitulasi hasil pemilihan,” jelas Muhidin.
Mewakili Kapolres, Kompol John Piter Tampubolon, S.H., M.H. selaku Kabag Ops Polres Bangka Selatan yang hadir dalam kegiatan tersebut, menyatakan dukungannya terhadap kelancaran dan keamanan pelaksanaan Pilkada 2024. “Kami dari Polres Bangka Selatan akan memastikan pengamanan yang maksimal selama Pilkada Serentak 2024. Pengamanan yang kami lakukan tidak hanya untuk menjaga ketertiban di tempat pemungutan suara (TPS), tetapi juga untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat yang akan menyalurkan hak pilihnya,” ujarnya.
Personil OMP Polsek Payung yang terlibat dalam kegiatan ini juga berperan aktif dalam menjaga ketertiban selama simulasi pemungutan dan perhitungan suara. Keberadaan aparat keamanan ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang mengikuti kegiatan simulasi.