Polda Kep. Babel, Bid Humas,- Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Drs. Anang Syarif Hidayat hari ini Mengunjungi Wilayah Hukum Polres Bangka Selatan. Kunjungannya kali ini salah satunya mengecek Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2020 yang mana Kabupaten Bangka Selatan akan melaksanakan Pemilihan Kepalah Daerahnya pada Periode 2020 – 2024 mendatang. Senin (31/08)
Mengawali kegiatanya, kapolda mengunjungi KPUD Kabupaten Bangka Selatan. Bersama Rombonganya yang terdiri dari Dir Lantas, Dir Reskrimum, Dir Sabhara serta Wadir Intelkam, Kapolda Diterima Langsung Ketua KPUD Bangka Selatan bapak Amri serta Forkopimda Kabupaten Bangka Selatan.
Dalam Kunjungan dilaksanakan KPUD Basel, Kapolda mendengarkan secara langsung paparan yang disampaikan ketua KPUD tentang persiapan Pemilihan Serentak yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020. Seperti yang sudah diberitakan, KPU RI telah menetapkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 5 Tahun 2020 yang mengatur tentang Tahapan, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan/atau Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2020.
Dalam Pemaparannya tersebut, Ketua KPUD Basel menyampaikan bahwa KPUD Basel sudah sangat terbantu dengan kehadiran Polres Bangka Selatan saat pelaksanaan Pemilu 2019 sehingga pemilu berjalan aman dan lancar. Dukungan tersebut diharapkan dapat terjalin kembali pada pelaksanaan pemilihan serentak 2020 yang akan diselenggarakan di 8 Kecamatan yang ada di Kabupaten Bangka selatan.
Terkait dengan pelaksanaan Pemilu serentak di tengah pandemik Covid-19, KPUD Basel telah melakukan pemetaan TPS termasuk jumlah pemilih per TPS. Selain itu untuk mencegah penularan, mengikuti anjuran Protokoler Kesehatan pada setiap Pentahapan Pilkada nantinya.
Kapolda menyambut baik dan akan memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Pemilihan Serentak 2020, utamanya dalam memastikan bahwa protokol kesehatan Covid-19 sudah dijalankan. Dukungan yang diberikan Polda Babel tidak hanya dalam bentuk pengamanan tapi juga Tim Cyber Crime yang turut memantau media sosial pada tahapan kampanye terkait dengan berita hoaks dan unsur SARA.
Seusai kegiatan di KPUD, Kapolda Juga melakukan Kegiatan yang sama di Bawaslu Bangka Selatan. Kapolda juga mendengarkan pemaparan dari salah Satu Komisioner Bawaslu tentang Kesiapan Bawaslu Bangka Selatan dalam menyambut Pilkada Bangka Selatan.
Komisioner Bawaslu juga Menyampaikan kegiatan yang telah dilaksanakannya, seperti kegatan Sosialisasi, serta upaya-upaya yang dilakukan dalam rangka menciptakan pilkada yang bersi, jujur dan adil serperti sinergitas dengan Polres Bangka Selatan, rekan media dalam mengawasi setiap pelaksanaan Pemilu maupun Pilkada.
Terakhir, Kapolda dalam kegiatan pengecekan Kesiapan Pilkada yaitu di Mako Polres Bangka Selatan. Di Polres Bangka Selatan Sendiri, Kapolda mendengarkan secara langsung Paparan Kesiapan Pengamanan Pilkada oleh Kapolres Bangka Selatan seperti Rencana Operasi yang meliputi kesiapan Personil, Sarana Prasaran serta dukungan penyelenggaraan Pengamanan Pilkada di Kabupaten Bangka Selatan oleh Polres Basel.
Dalam arahannya kapolda menekankan tentang Netralitas Polri dalam Pilkada, memberikan Jaminan keamanan selama penyeleanggaraan pilkada maupun pasca Pilkada nantinya, serta memperhatikan setiap perkembangan situasi terlebih saat ini sedang dilanda Pandemik.
“Saya Mengharapkan Kepada Seluruh Jajaran Polres Bangka Selatan untuk selalu Semangat dalam bertugas, selalu menjaga Netralitasnya dengan tidak mendukung secara langsung maupun tidak langsung salah satu Paslon yang nantinya menjadi peserta Pilkada. Selain itu kita semua harus menjadi penjamin keamanaan selama Pilkada maupun setelah pilkada, karena rasa aman dan tentram masyarakat harus selalu dijaga oleh kita sebagai Insan Bhayangkara, laporkan setiap perkembangan situasi ke pimpinan atas, serta yang terakhir saya tetap berpesan selama menjalankan tugas harus selalu memperhatikan Kesehatan diri, selalu mengikuti protokoler Pencegahan Covid 19” pungkas Kapolda.