BerandaBid HumasBhabinkkamtibmas Polsek Bukit Intan Bersama Bhabinsa Koramil Himbau Masyarakat Terkait Adaptasi Kebiasaan...

Bhabinkkamtibmas Polsek Bukit Intan Bersama Bhabinsa Koramil Himbau Masyarakat Terkait Adaptasi Kebiasaan Baru

WhatsApp Image 2020-08-25 at 16.20.15Polda Kep.Bangka Belitung, Bid Humas, – Bhabinkamtibmas Kelurahan Tembaran Polsek Bukit Intan Bripka Julianto Bersama Anggota Bhabinsa Koramil 413-10/ Bukit Intan melakukan himbuan kepada masyarakat terkait adaptasi kebiasaan baru, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memantau situasi di tengah pandemi covid-19 era adaptasi kebiasaan baru dan menciptakan situasi Kamtimas yang aman dan Kondusif di Wilayah Hukum Polsek Bukit Intan Polres Pangkalpinang, Selasa ( 25/08/2020).

Kapolsek Bukit Intan AKP Iswahyuli, SH, S.ik saat dikonfirmasi mengatakan bahwa Dalam kegiatan tersebut anggota menyampaikan pesan pesan Kantibmas, agar masyarakat selalu berhati hati, dengan segala bentuk perubahan yang terjadi di lingkungan sekitar, serta selalu mengingatkan masyarakat agar selalu menggunakan masker dan rajin cuci tangan dan jaga jarak perorangan dan agar selalu mengikuti protokol kesehatan guna mencegah penularan covid 19.

Sesuai dengan fungsi struktural Polri sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan masyarakat, Polri juga menangani kejahatan baik dalam bentuk tindakan maupun pencegahan termasuk pencegahan penyebaran virus corona yang sudah mewabah.


Berita Lainnya