Polda Kep. Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat.- Kepala Kepolisian Daerah Kep, Bangka Belitung Irjen Pol Drs. Anang Syarif Hidayat mendampingi Gubernur Kep. Babel Erzldi Rosman Djohan dalam kunjungan kerja Menteri Koperasi dan UMKM RI di Provinsi Kep. Bangka Belitung, Senin (06/07/20).
Selain Kapolda dan Gubernur, terlihat beberapa Forkopimda Kep. Bangka Belitung dan Kepala Dinas terkait turut serta menghadiri kunjungan kerja Menteri Koperasi dan UMKM yang mendarat di Bandara Depati Amir Pangkalpinang Senin Siang.
Dalam kunjungan kerja ke Babel, Menteri Koperasi dan UMKM melakukan peninjauan kebebrapa tempat yakni ke Kantor PLUT UMKM Provinsi Kep. Babel, ke Universitas Bangka Belitung memberikan kuliah umum kepada para mahasiswa dan pengusaha kecil serta terakhir ke Pelabuhan Pangkalbalam dalam rangka pelepasan ekspor perdana Lidi Nipah ke Nepal serta Lada ke Jepang.
Saat menghadiri Ekspor Perdana Lidi Nipah ini, Menteri Koperasi dan UMKM sangat mengapresiasi Pemerintah Daerah yang telah sukses dan mendukung adanya ekspor lidi nipah ini. Ini akan menjadi salah satu komoditas yang sangat bagus.
Sementara itu, dalam kunjungan kerja ini sejumlah personil Polda dan Polres jajaran dilibatkan dalam pengamanan baik jalan maupun lokasi acara.