Polda Kep. Babel, Bid Humas.- Sebagai upaya dalam penanganan pencegahan virus corona (covid-19), Polsek Merawang yang dipimpin Kapolsek Merawang Iptu Yudha Prakoso ikut ambil bagian dalam kegiatan penyemprotan desinfektan diwilayah hukumnya pada Senin (23/3/20). Penyemprotan ini melibatkan gabungan stakeholder mulai dari perangkat Kecamatan, Koramil, Polisi Pamong Praja Kecamatan, FKPM Desa Baturusa, Kepala Puskesmas, Aparat Desa Baturusa sampai Tokoh dan elemen masyarakat di Kecamatan Merawang.
Penyemprotan disinfektan ini menyasar tempat-tempat ibadah masjid yang ada di Kecamatan Merawang yakni Masjid Baiturrahim, Masjid Nur Hidayah, Masjid Jamiatul Muslimin (Desa Batu Rusa), Masjid Al-Muhajirin (Desa Batur), Masjid Farhan Kamal (Desa Air Anyir), Masjid Al- Maghfirah dan Masjid Nurul Hikmah (Desa Pagarawan).
Saat dihubungi Tim tribratanewsbabel.com, Kapolsek Merawang Iptu Yudha seizin Kapolres Bangka mengatakan bahwa kegiatan penyemprotan desinfektan tersebut dilaksanakan dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan guna pencegahan virus covid 19 (Corona) di Kecamatan Merawang.
“Ini merupakan bentuk sinergi kita bersama stakeholder terkait dalam mendukung kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus corona.”ujar Kapolsek.
Kapolsek juga menjelaskan bahwa selain dilakukan penyemprotan dilakukan juga kegiatan kerja bakti dan bersih-bersih. Hal ini dilakukan guna menumbuhkan rasa tanggung jawab kepada seluruh masyarakat akan pentingnya kebersihan baik dirumah maupun lingkungan luar rumah.
“Harapan kita tentunya masyarakat bisa menerapkan pola hidup sehat dengan lingkungan yang bersih sehingga dapat mencegah penyebaran virus corona.”terang Kapolsek.
Terakhir, Kapolsek menghimbau kepada masyarakat untuk mengikuti anjuran pemerintah untuk tidak melakukan aktifitas diluar rumah dan menghindari kegiatan yang menimbulkan kerumunan orang banyak. Hal ini tentunya untuk kebaikan bersama.
“Selain itu, sesuai maklumat Kapolri yang sudah kita sampaikan agar dapat dimengerti dan dipahami oleh masyarakat sebagai bentuk kepatuhan kita terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan pencegahan penyebaran virus corona.”kata Kapolsek Merawang Iptu Yudha Prakoso.