Polda Kep. Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,- Kapolsek Koba Edukasi Masyarakat Cuci Tangan yang Baik dan Benar. Kapolsek koba AKP Dedy Nuary,SIK mensosialisasikan kepada masyarakat koba tentang mencuci tangan dengan baik dan benar agar mencegah penyebaran virus corona.
AKP Dedy nuary bersama Anggota polsek koba melaksanakan sambang door to door sekaligus mensosialisasikan kepada masyarkat bagaimana mencuci tangan yang baik dan benar sesuai arahan dari kemenkes RI.
Dengan membawa Cairan antik septik Kapolsek Koba berjalan mendatangi rumah-rumah warga di sekitar polsek untuk mengedukasi masyarakat agar tidak ada penyebaran virus corona di wilayah kecamatan koba kabupaten bangka tengah.
tidak hanya itu AKP Dedy juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak panik dan takut tentang wabah virus corona dan menganjurkan warga untuk selalu menjaga kebersihan dan menjaga pola hidup sehat. AKP Dedy menyatakan bahwa agar tidak kontak langsung dengan orang lain dan selalu mencuci tangan ketika pulang kerumah baru melanjutkan aktivitas lainnya.
Â