Polda Kep. Babel, Bid Humas,- Rotasi jabatan di tubuh Polri sudah hal yang biasa demi kemajuan Intitusi. Polda Kep. Babel hari ini melaksanakan sertijab Wakapolda dan Karo rena. Kombes Pol Umardani resmi menjabat sebagai Wakapolda Kepulauan Bangka Belitung menggantikan Brigjen (Pol) Slamet Hadi Supraptoyo yang sebelumnya menjabat Dit Binmas Polda Metro Jaya.
Sertijab dilaksanakan di Gedung Tribrata Polda Kepulauan Bangka Belitung Selasa (18/2/2020) dipimpin langsung oleh Kapolda Brigjen Pol Anang Syarif Hidayat.
Pejabat Wakapolda lama Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo mendapatkan  promosi sebagai Karo Binopsnal Baharkam Polri dan menyandang Bintang satu dipundaknya.
Kegiatan sertijab kali ini berbeda dengan sertijab sertijab sebelumnya. Kali ini pelaksanaan sertijab dilaksanakan dengan waktu yang berbeda. Sebelumnya ditempat yang sama juga dilaksanakan sertijab Karo Rena Polda Kepulauan Bangka Belitung dari Kombes Pol Ayep Wahyu Gunawan kepada AKBP Pol Imam Maghni.
Kombes Pol Ayep Wahyu Gunawan promosi menjabat sebagai Karo Rena Polda Lampung. Sedangkan AKBP Imam Maghni promosi dari jabatan sebelumnya sebagai Kabag RBP Rorena Polda Jawa Timur.
Kapolda kepada TribratanewsBabel mengatakan, bahwa jabatan Wakapolda bahwa merupakan pembantu utama Kapolda. Mewakili kapolda saat berhalangan dalam kegiatan dan Wakapolda juga bertugas membenahi internal.
Karo Rena bertugas menyiapkan tata laksana organsiasi bagaimana menciptakan anggota Polri yang penuh inovasi dan kreatifitas dalam rangka menuju reformasi birokrasi polri, Kata Kapolda.
Dilain pihak Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo mengucapkan terimakasih kepada masyarakat dan jajaran Polda Kepulauan Bangka Belitung yang telah mendukungnya selama menjabat sebagai Wakapolda.
“Terimakasih atas dukungannya dan sinergitas yang selama ini sudah kita jalin selama saya menjabat sebagai Wakapolda Bangka Belitung tentunya saya sangat senang dan mempunyai kebanggan tersendiri tersendiri bagi saya, Â karena di Bangka Belitung dengan beragam budaya dan kultur tetap dapat menjaga kebersamaan serta toleransi tinggi di dalam bermasyarakat,” kata Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo. Kegiatan selanjutnya adalah pisah sambut yang dilaksanakan di gedung mahligai Rumdin Gubernur Kep. Bangka Belitung.
Â