Polda Kepulauan Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat – Guna menjamin kelancaran dan efektivitas Operasi Zebra Menumbing 2025 yang sedang berlangsung, Bidang Teknik Informasi dan Komunikasi (TIK) Polda Kepulauan Bangka Belitung mengambil langkah dengan melakukan pengecekan menyeluruh terhadap seluruh perangkat komunikasi dan pemantauan. Fokus utama kegiatan ini adalah kesiapan alat Handy Talkie (HT) dan fungsi optimal CCTV milik Polda Kep. Babel.
Pengecekan dan perawatan rutin ini bukan sekadar rutinitas, namun merupakan wujud dukungan terhadap salah satu poin penting dalam Commander Wish Kapolda Kepulauan Bangka Belitung yang ke-5, tentang Pelayanan Publik yang Prima.
Dalam instruksi Commander Wish-nya, Kapolda secara tegas menyampaikan pentingnya memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) untuk meningkatkan efisiensi dan kemudahan akses pelayanan kepada masyarakat.
Dengan HT yang berfungsi, setiap personel di lapangan dapat berkoordinasi dengan cepat. Sementara itu, pemantauan CCTV memungkinkan untuk melihat situasi lapangan dari berbagai sudut untuk pengambilan keputusan yang cepat dan tepat.
Kegiatan yang mencakup pemeriksaan baterai, frekuensi, kejernihan suara HT dan fungsi rekaman CCTV ini dipastikan akan terus dilakukan secara berkala selama Operasi Zebra Menumbing Polda Kep. Babel berlangsung.
Tujuannya untuk memastikan informasi dan komunikasi antar personel serta pemantauan situasi di lapangan berjalan dengan baik, sehingga pelaksanaan operasi dapat berjalan lancar, tertib, dan mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sejalan dengan visi Kapolda.

