BerandaBid HumasPolda Babel Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-80, Wakapolda Ajak Teladani Semangat...

Polda Babel Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-80, Wakapolda Ajak Teladani Semangat Pengorbanan

Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,- Polda Kep. Babel menggelar Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Ke-80 Tahun 2025. Upacara berlangsung khidmat di lapangan apel Markas Polda Kep. Babel pada Senin (10/11/2025).

Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) pada peringatan bersejarah ini adalah Wakapolda Kep. Babel, Brigjen Pol. Tony Harsono, S.I.K., M.H.

Upacara tersebut turut dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama Polda Babel, serta seluruh personel dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Polri di lingkungan Polda Kep. Babel.

Dalam amanatnya, Wakapolda menyampaikan bahwa momentum Hari Pahlawan merupakan waktu yang sangat tepat untuk meneladani nilai-nilai kepahlawanan. Beliau secara khusus menyoroti semangat pantang menyerah, rela berkorban, dan cinta tanah air yang telah diwariskan oleh para pahlawan.

“Para pahlawan telah mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan. Kini tugas kita adalah melanjutkan perjuangan mereka melalui pengabdian dan kerja nyata dalam menjaga keamanan serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” tegas Wakapolda.

Lebih lanjut, Brigjen Pol. Tony Harsono menekankan pentingnya menanamkan nilai-nilai kepahlawanan tersebut di tengah dinamika zaman modern. Menurutnya, tantangan bangsa saat ini tidak lagi berupa peperangan fisik, melainkan perjuangan melawan disinformasi, intoleransi, dan kemalasan dalam berbuat baik.

Dengan mengusung semangat Hari Pahlawan 2025, Polri berkomitmen untuk terus menggelorakan semangat pengabdian dan profesionalitas dalam menjalankan tugas pokok sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Semangat pahlawan diharapkan menjadi pemantik bagi setiap anggota Polri untuk memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa dan negara.

Berita Lainnya