Polda Kep. Bangka Belitung. Bidang Humas,- Kapolsek Jebus bersama Forkopimcat menemui warga Semulut yang bereaksi terhadap beroperasi Kapal Isap berproduksi di Laut Semulut Pada hari selasa (06/08/2024) sekira pukul 08.00 wib sebanyak 50 Orang Warga Desa Semulut mendatangi Kantor Desa Semulut Kec. Parittiga Kab. Bangka Barat yang Meminta Kejelasan mengenai beroperasinya Kapal Isap Produksi (KIP) dilaut Semulut Desa Semulut Kec. Parittiga Kab. Bangka Barat
Mendapatkan situasi tersebut Kapolsek Jebus Bersama Camat Parit Tiga, Danramil 0431-01 Jebus, Danposmat Angkatan Laut Jebus Menemui Warga Desa Semulut Tersebut. Dalam Pertemuan tersebut juga di hadir oleh Kabag Ops Polres Bangka Barat, Kasat Pol air Polres Bangka Barat, Satuan Intelkam Polres Bangka Barat dan Pihak dari PT. Timah Tbk.
Dalam pertemuan tersebut Masyarakat yang Datang Mendapatkan Masukan dan penjelasan Dari Perwakilan PT. Timah Tbk, Kapolsek jebus, Camat Parit Tiga dan Kepala Desa Semulut.
Setelah Mendapatkan Penjelasan tersebut, Sekitar pukul 13.00 wib masyarakat Desa Semulut yang mendatangi Kantor Desa Semulut Kembali Ke rumahnya Masing masing.
Kapolsek jebus Kompol Albert D. H. Tampubolon, SH Mengatakan Selama Kegiatan tersebut tidak ada masyarakat yang melakukan tindakan anarkis serta berjalan dengan aman, damai dan lancar.

