BerandaBid HumasPersonil PJR Polda Kep. Babel Berikan Tindakan dan Teguran Bagi Pengendara Truk...

Personil PJR Polda Kep. Babel Berikan Tindakan dan Teguran Bagi Pengendara Truk Yang Membandel

Polda Kep. Babel, Bidhumas,- Dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Unit Patroli Jalan Raya (PJR) Dit Lantas Polda Kep. Babel menggiatkan Patroli dalam rangka ops Patuh guna mengantisipasi terjadinya balap liar dan kecelakaan lalulintas di seputaran kota Pangkalpinang.

Patroli yang dipimpin oleh Iptu Tommy menyasar ketempat tempat yang dianggap sering dijadikan lokasi balap liar seperti Jln. P. Pelepas, GOR Sahabudin, Padang Baru, Sp. Aston dan Komp. Perkantoran Gubernur Air Itam. Selasa, (28/09/21).

Iptu Tommy mengatakan bahwa patroli yang dilaksanakan tersebut sesuai dengan petunjuk dan arahan Dir Lantas Polda Kep. Babel Kombes Pol. Hindarson yaitu menciptakan harkamtibmas yang aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya pengguna jalan.
“Patroli ini kita lakukan sesuai perintah pimpinan, untuk mengantisipasi kejahatan jalanan, balap liar serta mengatasi terjadinya kecelakaan, selain itu kita juga memberikan teguran serta tindakan bagi pengendara yang melanggar,” ucapnya.

Di samping itu patroli ini bertujuan untuk mencegah dan mempersempit ruang gerak kemungkinan berkembangnya kegiatan balap liar atau penggunaan knalpot racing yang suaranya sangat membuat tidak nyaman  dan street cryme yang berpotensi menyebabkan kecelakaan lalu lintas dan mengganggu pengendara jalan lain, tambah Tommy.

“Pada saat pelaksanaan patroli ini kami berhasil menjaring beberapa Unit Sepeda Motor dan mobil truk yang tidak dapat memperlihatkan surat-surat kendaraannya, serta juga didapati motor yang menggunakan knalpot racing, dan sekarang di amankan di Mako Dit Lantas Polda Kep. Babel guna pengusutan lebih lanjut,” Pungkasnya.

Berita Lainnya