BerandaBid HumasKapolda Kep. Babel Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Di Kediaman Ketua DPRD Prov. Kep....

Kapolda Kep. Babel Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Di Kediaman Ketua DPRD Prov. Kep. Babel

Polda Kep. Babel, Bidhumas,- Kapolda Kep. Bangka Belitung Irjen Pol. Drs. Anang Syarif Hidayat laksanakan Peninjauan Vaksinasi Covid-19 Kerjasama Polda Kep. Babel dengan Partai Politik di Kediaman Ketua DPRD Prov. Kep. Babel, Jl. Air Ruai Kab. Bangka Kec. Pemali. Sabtu, (25/09/21).

Dalam kesempatan inu Kapolda mengucapkan terimakasih kepada masyarakat sungailiat karena sudah melaksanakan vaksin, ini salah satu bentuk masyarakat untuk membantu pemerintah dalam menangani penyebaran virus covid-19.
“Terimakasih kepada masyarakat yang telah melaksanakan vaksin, saya harap dengan program ini penyebaran covid-19 dapat kita kendalikan,” ujarnya.

Perlu diketahui bahwa pelaksanaan vaksin ini, peserta vaksinasi mencapai 500 orang yang datang untuk melaksanakan vaksin, kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Kita semua berharap pandemi covid-19 di Bangka Belitung dapat kita kendalikan dan kita semua dapat menjalani hidup seperti sedia kala,” tutupnya.

Berita Lainnya