Polda Kep. Babel, Bidang Hubungan Masyarakat,- Jaga kebugaran tubuh, personel Dit Samapta polda babel rutin melaksanakan olahraga pagi seusai pelaksanaan apel pagi, jumat 24 Januari 2025.
Kegiatan ini rutin dilaksanakan personel samapta polda babel agar selalu sigap apa bila ada panggilan yang harus memerlukan kehadiran satuan samapta di tengah masyarakat.
Perlu diketahui bersama bahwa kegiatan yang dilakukan ini merupakan agenda tetap untuk memastikan seluruh anggota Polri khususnya personel Dit Samapta Polda Babel dalam keadaan prima serta selalu siap menjalankan tugas kapanpun dan dimanapun berada.
Dengan tubuh yang sehat dan bugar, personel Direktorat Samapta Polda Babel siap memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dalam menjaga kondusifitas situasi kamtibmas di Provinsi Bangka Belitung.
Diharapakan dengan adanya kegiatan ini dapat terwujudnya personel Polri yang prima sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan, serta siap siaga dalam menjalankan tugas guna memberikan pelayanan, pelindung serta pengayoman kepada masyarakat.
Selain kegiatan lagi para personel samapta ini juga di latih senam borgol kemahiran dalam menggunakan tongkat serta latihan dalmas, selain itu personel juga melaksanakan patroli untuk menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukum polda babel.