Polda Kep. Babel, Bidang Hubungan Masyarakat,- Mengantisipasi Maraknya Tawuran dan Geng Motor serta menjaga keamanan, Dit Samapta Polda Kep. Babel melaksanakan patroli R2 pada Rabu Malam, 15 januari 2025
Patroli yang dimulai pukul 20.00 WIB ini berlangsung hingga dini hari, dengan menyusuri beberapa titik rawan di wilayah hukum kota Pangkalpinang
Patroli rutin ini bertujuan untuk menekan aksi kejahatan jalanan, geng motor, serta tawuran yang belakangan ini semakin marak di Kota Pangkalpinang. Selain itu, personel yang melaksanakan patroli juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar berhati-hati saat berkendara dan selalu waspada terhadap lingkungan sekitar guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Anggota Patroli juga mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, serta menolak segala bentuk kekerasan dan kejahatan yang dilakukan oleh geng motor. Selain itu, beliau menghimbau para pemuda agar tidak terlibat dalam kegiatan geng motor dan para orang tua untuk lebih memperhatikan anak-anak mereka.
Dit Samapta Polda Kep. Babel berkomitmen untuk terus meningkatkan patroli, bahkan hingga dini hari, guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang tetap kondusif