Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,- Dir Samapta Polda Babel, Kombes Pol Yulian Perdana, S.I.K selaku Kaopsda memimpin apel pagi personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja Menumbing.
Kegiatan apel pagi yang berlangsung di Halaman Belakang Mapolda. Sabtu 30 November 2024.
Dalam kesempatan kali ini, Yulian Perdana mengucapkan terima kasih kepada Personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja Menumbing yang masih terus memantau pengamanan di PPK dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pilkada tingkat Kecamatan.
“Saya ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan yang telah melaksanakan pengamanan di PPK dan sampai saat ini situasi berjalan dengan aman dan kondusif.”ungkapnya.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa pelaksanaan pleno di tingkat kecamatan masing berlangsung untuk itu laksanakan tugas pengamanan ini dengan baik.
“Setelah apel ini, rekan- rekan bergeser untuk melaksanakan pengamanan di PPKnya masing- masing dan untuk hari senin kita akan rubah lagi surat perintahnya setelah tanggal 3 Desember untuk kita bergantian pengamanan. saya akan bagi 3 tim saja untuk kita perkuat pengamanan di KPU.”kata Yulian Perdana.
Di samping melaksanakan tugas, Yulian Mengingatkan kepada Personel untuk tetap menjaga kesehatan sehingga di harapkan pelaksanaan tugas kedepan dapat berjalan lancar dan maksimal.
Sementara itu, apel pagi turut di hadiri Karendalops Polda Babel, Para Perwira dan personel Polda Babel yang terlibat Operasi Mantap Praja Menumbing.