BerandaBid HumasKapolsek Badau Hadiri Kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektoral TW III Tahun 2024

Kapolsek Badau Hadiri Kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektoral TW III Tahun 2024

Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,- Kaposkek Badau, Iptu Dedy Irmawan, S.I.Kom.,S.H menghadiri kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektoral TW III Tahun 2024. Kegiatan yang berlangsung di Honey Queen Trigona Bee Farm Buluh Tumbang Kecamatan Badau, Belitung. Senin 4 November 2024.

Dalam Kegiatan ini dihadiri oleh Dinas Kesehatan Belitung, Camat Badau, Danramil 01 Tanjungpandan, Kepala UPT Puskesmas Badau, Kepala Desa se-Kecamatan Badau, TP PKK desa se-Kecamatan Badau, pemangku kesehatan dari Puskesmas Badau, serta Bhabinkamtibmas Desa Badau.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian standar pelayanan minimal (SPM) bidang kesehatan, memaparkan inovasi yang telah dilakukan oleh UPT Puskesmas Badau, serta memperkenalkan layanan terpadu ILP (Integrasi Layanan Primer) atau Posyandu ILP Puskesmas Badau tahun 2024.

Dalam rapat tersebut membahas mengenai target dan realisasi capaian pelayanan kesehatan sesuai dengan standar pelayanan minimal di wilayah Kecamatan Badau.

Kemudian UPT Puskesmas Badau mempresentasikan berbagai program inovatif yang bertujuan meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat.

Memperkenalkan konsep Posyandu ILP yang melayani kesehatan ibu, lansia, dan prakonsepsi, sehingga pelayanan kesehatan lebih terintegrasi dan tepat sasaran.

Kapolsek Badau dalam hal ini menyampaikan apresiasinya atas komitmen seluruh pihak dalam mewujudkan layanan kesehatan yang optimal dan merata bagi masyarakat, khususnya melalui program Posyandu ILP yang inovatif.

Dengan sinergi lintas sektoral ini, diharapkan tercipta langkah konkrit dan kolaborasi dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di Kecamatan Badau.

Berita Lainnya