BerandaBid HumasWadir Dit Binmas Polda Babel Hadiri Pelantikan Pengurus KAMMI Babel

Wadir Dit Binmas Polda Babel Hadiri Pelantikan Pengurus KAMMI Babel

Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,- Wadir Dit Binmas Polda Babel, AKBP Widi Haryawan, S.I.K menghadiri kegiatan Pelantikan Pengurus Wilayah dan Pengurus Daerah Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Bangka Belitung.

Kegiatan pelantikan yang berlangsung di Gedung Asrama Haji Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Jumat 1 November 2024. kegiatan tersebut turut dihadiri  Sekretaris Dinas Pendidikan Babel, perwakilan organisasi mahasiswa perwakilan kampus serta alumni KAMMI.

Dalam kesempatan ini, AKBP Widi Haryawan mengucapkan selamat atas pelantikan Pengurus Wilayah dan Pengurus Daerah KAMMI dengan semangat pemuda dalam berkolaborasi memperkokoh persatuan dan kebhinekaan untuk indonesia berkemajuan.

Selain itu, Widi Haryawan juga menyampaikan terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan di laksanakan secara serentak di bulan November mendatang.

Ia meminta kepada para pemuda khususnya di Bangka Belitung untuk menyambut pesta demokrasi dengan hati yang gembira, hati yang sejuk sehingga pada pelaksanaan Pilkada tercipta situasi yang aman dan kondusif.

“Mari kita sama- sama bersinergi dan kolaborasi dalam menyukseskan Pilkada secara serentak 2024. kami dari pihak kepolisian menjamin keamanan dan kenyamanan selama proses pilkada berlangsung.”ungkapnya.

“Semoga kita berharap pesta demokrasi Pilkada nanti dapat berjalan dengan aman dan lancar tanpa ada gangguan.”pungkasnya.

Berita Lainnya