Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,– Kapolres Belitung, AKBP Deddy Dwitiya Putra, S.H., S.I.K menghadiri kegiatan Rapat Paripurna X Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025.
Kegiatan rapat yang berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Tanjungpandan Kabupaten Belitung. Jumat 1 November 2024.
Ketua DPRD Belitung, Vina Christyn Ferani, S.E Mengucapkan terma kasih kepada Pj Bupati, Kepala OPD, Jajaran Forkopimda Belitung serta tamu undangan lainnya yang sudah hadir dalam kegiatan rapat paripurna.
Kegiatan Rapat Paripurna yang di buka langsung oleh Ketua DPRD Belitung , Vina Christyn Ferani dengan agenda Jawaban Eksekutif atas Pemandangan Umum Fraksi terhadap penyampaian Raperda tentang RAPBD TA 2025 dan Penugasan Komisi Komisi Pembahasan Raperda tentang RAPBD TA 2025 dengan OPD Mitra Kerja.
Sementara itu, PJ Bupati Belitung, Mikron Antariksa menyampaikan Langkah strategis yang di ambil oleh pemkab bahwa terkait alokasi pada BPJS Penerima Bantuan Iuran yang selama ini dibawah naungan APBN dan APBD Provinsi kemudian pada tahun 2025 dibebankan kepada APBD Kabupaten Belitung.
Dikatakan Mikron, Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) merupakan program Pemerintah yang bertujuan untuk memberikan kepastian jaminan kesehatan yang menyeluruh bagi setiap rakyat Indonesia agar penduduk Indonesia dapat hidup sehat, produktif, dan sejahtera.
Langkah yang akan diambil Pemerintah Kabupaten Belitung dalam keberlanjutan program JKN yang dibiayai oleh Kabupaten Belitung agar alokasi anggaran dapat digunakan secara optimal.
Selanjutnya rapat ini membahas event Belitung Chinese International Festival (BCIF), subsidi PDAM Kabupaten Belitung , sumber daya manusia ASN di lingkungan Kabupaten Belitung.
Sementara itu, kegiatan turut di hadiri Forkopimda Belitung, Kepala OPD Belitung serta tamu undangan lainnya.