Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,– Kabag Ops Polres Belitung selaku Karendal Ops, Kompol Deddy Nuary, S.H., S.I.K. memimpin apel pagi personel Polres Belitung yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja Menumbing 2024.
Apel operasi dilaksanakan di Halaman Depan Mapolres. Sabtu 5 Oktober 2024. kegiatan apel tururt di hadiri para kasatgas, Kasubsatgas, serta personel yang terlibat dalam operasi
Apel ini bertujuan untuk mempersiapkan dan mengkoordinasikan dan pengecekan para personel dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Kapolres Belitung, AKBP Deddy Dwitiya Putra, S.H., S.I.K., melalui Kasi Humas Polres Belitung, AKP Bambang Suwarno Yuwono, menekankan pentingnya kesiapan dan sinergi yang baik untuk memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berlangsung dengan aman dan lancar.
“Operasi Mantap Praja Menumbing 2024 ini adalah bentuk kesiapan kami dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama masa Pilkada. Kami berharap seluruh personel dapat bekerja secara maksimal, profesional, dan penuh rasa tanggung jawab dalam menjalankan tugas.”ungkapnya.
Kegiatan ini juga difokuskan pada evaluasi kesiapan personel serta pengecekan sarana dan prasarana serta sikap tampang personel.
Selain itu, Berbagai aspek mulai dari logistik hingga kesiapan mental dan fisik personel menjadi perhatian utama untuk memastikan kelancaran pelaksanaan operasi.
“Kegiatan ini menjadi langkah penting dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Belitung, sekaligus memastikan bahwa pesta demokrasi Pilkada serentak tahun 2024 dapat berlangsung tanpa gangguan yang berarti sesuai yang kita harapkan Bersama,” Pungkasnya.