BerandaBid HumasHari Jadi Ke 73 Polwan RI, Polda Babel Inisiasi Pelatihan Dan Peningkatan...

Hari Jadi Ke 73 Polwan RI, Polda Babel Inisiasi Pelatihan Dan Peningkatan Kemampuan Pembawa Acara Bagi Polwan

Polda Kep. Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat.- Guna meningkatkan kemampuan para Polwan, Polda Kep. Bangka Belitung menginisiasi Pelatihan dan Kemampuan Pembawa Acara/Master Of Ceremony (MC). Kegiatan yang digelar di Gedung Tribrata Polda Kep. Bangka Belitung ini, Jumat (6/8/21) dilaksanakan dalam rangka Rangkaian Hari Jadi Ke 73 Polwan RI Tahun 2021.

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Karo SDM Polda Kep. Bangka Belitung Kombes Pol Anissullah M. Ridha dan Pakor Polwan Polda Kep. Bangka Belitung Kompol Endang Mustikawati dan Narasumber yakni Ibu Yang Gusti Feriyanti S.I.Kom, M.Kom pemateri Kecapakan Berkomunikasi dan Bapak Dr. M. Adha Al Qodri S.Sos, MA pemateri Kecakapan Pembawa Acara serta diikuti oleh Polwan Polda dan Polres Jajaran.

Karo SDM pada kesempatan tersebut mengatakan Kepolisian Wanita saat ini sudah melewati isu-isu gender atau kesetaraaan. Hal tersebut dilihat saat ini Polwan sudah menjadi suatu bagian penting dari Institusi Kepolisian.

Dirinya mengatakan bahwa secara Generial, Polwan sudah menjadi bagian integral dari Kepolisian yang harus menjadi suatu yang bagian utuh dari Polri.

“Kalaupun jumlahnya tidak mencapai 10% di Polda Babel ini yang hanya 5% dari Polki, tapi dalam kegiatan dan pelaksanaan tugas saya berharap Polwan bukan hanya jadi pelengkap namun sudah menjadi integeral menyatu dalam tugas Kepolisian.”kata Karo SDM.

Sebagai pembina harian Polwan di Babel, Karo SDM menyampaikan pengalamannya yang turut berpartisipasi dalam setiap rangkaian kegiatan Polwan. Dikatakannya, secara tidak langsung berperan dalam beberapa kegiatan yang dilaksanakan Polwan secara besar-besaran salah satunya pada saat pembangunan Patung Polwan di Bukit Tinggi.

Lebih lanjut, Karo SDM mengungkapkan dalam rangka Hari jadi ke 73, Polda telah menggelar kegiatan salah satunya peningkatan kemampuan pelatihan bagi Polwan.

“Ini bagian dari salah satu dari rangkaian kegiatan lainnya. Dan saya berharap kegiatan ini ada manfaat baik Polwan di polres dan di Polda.”ungkap Kombes Pol Anis.

Terakhir, Karo SDM meminta kegiatan ini bisa sesuai target dengan apa yang diharapkan yakni melatih dan meningkatkan sehingga kemampuan bisa dilakukan kedepannya.

“Saya berharap rekan-rekan Polwan bisa meningkatkan kemampuan dalam pelatihan ini. Ini bisa dikembangkan oleh Pakor Polwan dengan pelatihan yang lain sehingga polwan kita meningkat terus menjadi polwan yang bisa dibanggakan dan Polwan yang memiliki nilai tersendiri.”ujarnya.

“Selamat kepada sluruh peserta atas terselenggara kegiatan ini dengan harapan ini jadi momentum Polwan di Babel menjadi baik.”harapnya.

Berita Lainnya