Polda Kep. Babel Bid Humas,-Polisi berhasil membongkar misteri kasus tabrak lari di Desa Dalil Kecamatan Bakam, Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung pada Kamis (17/6/2021) silam.
Pelakunya terbongkar lewat beberapa helai rambut korban yang tertinggal di mobil pelaku.
Pada kasus ini, yang menjadi korban adalah seorang kakek bernama Noordin (64).
Setidaknya, hingga Senin (19/6/2021) lalu, kakek Noordin dikabarkan masih dirawat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Depati Bahrin dalam kondisi koma.
Kecelakaan yang menimpa kakek Noordin terjadi pada Kamis (17/6/2021).
Keluarganya kemudian baru melaporkan kecelakaan tersebut pada Jumat (19/6/2021).
Informasi yang dihimpun Polres Bangka (Sungailiat), kecelakan lalu lintas atau tabrak lari ini terjadi ketika sebuah minibus Ertiga melaju dari arah Muntok menuju Pangkalpinang.
Saat itu, mobil tersebut menabrak Noordin yang hendak menyeberang jalan.
Pengendara mobil ini kemudian kabur melarikan diri dalam kejadian tersebut ada bukti-bukti yang sedang diselidiki siapa pelaku dari kejadian tabrak lari , kini Polisi sedang mencari informasi dari warga/saksi sekitar untuk dimintai keterangan mengenai kejadian tersebut
Pada saat kejadian, ada beberapa warga yang menyaksikannya