BerandaBid HumasKapolsek : Pokdar Khamtibmas Kec. Kelapa Siap Bantu Polri

Kapolsek : Pokdar Khamtibmas Kec. Kelapa Siap Bantu Polri

pokdar klapaPolda Kep. Bangka Belitung,- Menyikapi permasalahan keamanan, Polri selaku pelindung, pengayom dan pelayanan masyarakat selalu berinovasi dalam memberikan keamanan bagi masyarakat, karena polri menyadari bahwa modal awal pembangunan dan kemajuan suatu negara  salah satunya adalah dibidang keamanan, karena jika suatu negara atau wilayah tidak aman maka roda pemerintahan maupun roda perekonomian tidak akan dapat berjalan normal seperti yang diharapkan.

Polsek kelapa Polres Bangka Barat, membentuk “kelompok sadar kamtibmas” dengan melibatkan para stake holder dan para kades, tokoh masyarakat, tokoh adat sekecamatan kelapa, yang mana kegiatan tersebut dihadari oleh kapolsek kelapa (Akp Iskandar, SH),Kepala kua Kec.Kelapa (sdr.ANSORI), Camat Kelapa (samsyiar), kapuskes kelapa (Hufazmi fajri), perwakilan anggota koramil kelapa, para kades, tomas, toga, sekecamatan kelapa,rabu (29/07/2020).

Kapolsek Kelapa Akp Iskandar, SH, seizin kapolres Bangka Barat AKBP FEDRIANSAH, SIK.,menuturkan bahwa  kegiatan pembentukan kelompok sadar kamtibmas  ini tidak hanya ditingkat kecamatan melaikan dipelosok pelosok desa maupun tingkat kabupaten dan kota semua membentuk kelompok sadar kamtibmas.

kapolsek kelapa, juga menuturkan bahwa dengan dibentuknya “kelompok  sadar kamtibmas” dikecamatan kelapa, diharapkan wilyah kelapa menjadi wilayah yang aman dan bebas dari segala bentuk pelanggaran maupun kejahatan dan agar masyarakat bisa beraktifktas dengan tenang, tanpa merasa takut menjadi korban kejahatan.


Berita Lainnya