Polda Kep. Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat – Pangkalpinang, hari ini Senin 27 Juli 2020 bertempat diruang rapat Dit Lantas Polda kep. Bangka Belitung Wakapolda Kep. Bangka Belitung Brigjen Pol Drs Umardani, M.si memimpin rapat pembentukan Tim Penilaian Kampung Tegap Mandiri, dalam rapat ini tidak hanya dihadiri beberapa pejabat utama polda kep. Bangka Belitung tapi juga hadir dari beberapa instansi terkait seperti Gugus rugas, korem garuda jaya, dinas kesehatan, dinas ketahanan pangan
Dalam sambutannya Wakapolda Kep. Bangka Belitung Brigjen Pol Drs Umardani M.si mengatakan ” terimakasih atas kehadiran rekan-rekan, hari ini sengaja kami undang untuk hadir disini dalam rangka pembentukan tim penilaian kampung tegap mandiri yang berada di Provinsi Kep. Bangka Belitung, selain itu juga terkait persamaan visi misi dan persepsi kita dalam penilaian Kampung tegap mandiri ini”
Wakapolda juga mengatakan ” pembangunan kampung tegap mandiri diwilayah kita ini melatarbelakangi wabah covid 19 diwilayah kita, alhamdulillah wilayah bangka belitung termasuk provinsi terendah angka positif covid 19 ini, hal ini tak lain dari kedisiplinan pribadi kita, konsep dari kampungan tegap mandiri ini adalah ketaguha. Dibidang kesehatan, bidang pangan, bidang ekonomi, bidang keamanan serta bidang-bidang lainnya yang berhubungan dengan penangan Covid 19, mengingat bidang-bidang ini sangat mempengaruhi dalam penurunan wabah covid 19, untuk itulah tujuan kita mengajak masyarakat untuk mendirikan kampung tegap mandiri”