Polda Kep. Bangka Belitung, Bid Humas.- Polres Bangka Barat bersama Sekda Bangka Barat melaksanakan kegiatan bhakti lingkungan ‘Bersih-Bersih Pantai’ dalam rangka HUT Bhayangkara ke-74 tahun 2020. Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah SIK Mengatakan kegiatan bersih-bersih lingkungan ini dilaksanakan di sepanjang pesisir Pantai Teluk Inggris. Minggu 28 Juni 2020.
Turut hadir pada kegiatan tersebut,Kapolres Bangka Barat, Waka Polres Bangka Barat, Kabag Ops, Para Kasat, PJU Polres Bangka Barat Dan Sekda Bangka Barat
Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah SIK menyampaikan, kegiatan membersihkan lingkungan pantai ini dilaksanakan oleh jajaran Polres Bangka Barat dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-74 tahun 2020.
“Dengan membersihkan pantai, diharapkan pantai menjadi indah sehingga dapat dijadikan lokasi wisata baik untuk wisatawan domestik maupun wisatawan dari mancanegara,”Ujar Kapolres
Kapolres menyatakan, pada dasarnya kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat positif, dimana selain membersihkan lingkungan juga sebagai ajang menjalin silaturahmi, kerjasama dan kekompakan antara Polri dengan masyarakat.
“kapolres mengatakan mari kita bersama menjaga alam kita karena alam tidak hanya untuk dinikmati tapi juga untuk dirawat bersama kelestarian dan keindahannya,” ujar Kapolres.
Kegiatan ini juga mendapat banyak manfaat dari masyarakat dengan kebersihan kita bisa sehat dan merasa aman serta nyaman.
Usai kegiatan bersih-bersih pantai, Kapolres bersama anggota dan sekda kegiatan diakhiri dengan foto bersama.