BerandaBid HumasKapolda babel buka kegiatan silaturahmi bersama toga, tomas dan todat

Kapolda babel buka kegiatan silaturahmi bersama toga, tomas dan todat

index864e75j6th564thear57u6whtraevPolda Kep. Bangka Belitung, Bid Humas.- Kapolda Kep. Bangka Belitung Brigjen Pol Drs. Anang Syarif Hidayat membuka kegiatan silaturahmi Kapolda Kep. Bangka Belitung bersama Alim Ulama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda di Prov Bangka Belitung yang dilaksanakan di gedung Tribrata Polda Kep. Bangka Belitung, kegiatan diikuti oleh Wakapolda kep. Bangka Belitung Kombes Pol Umardani M.si dan PJU Polda Kep. Bangka Belitung, Rabu 19 Februari 2020.

Terkait dengan munculnya fenomena kerajaan – kerajaan baru dan radikalisme, saat ini pikiran masyarakat mudah dimasuki oleh ideologi-ideologi yang tidak berdasar dan bahkan berlawanan dengan ideologi pancasila,  guna kepentingan sekelompok orang yang kurang memiliki rasa nasionalisme dan tidak bertanggung jawab. Hal ini hendaknya dapat kita antisipasi agar tidak muncul di wilayah hukum polda kep. Bangka belitung. Kita harus menggelorakan semangat persatuan dan kesatuan khususnya masyarakat prov. Kep. Bangka belitung dalam bingkai negara kesatuan republik indonesia. Gelorakan semangat kebangsaan ini disetiap kesempatan, baik ditingkat polres sampai dengan polsek melalui peran aktif bhabinkamtibmas sehingga tidak ada paham – paham baru maupun bibit-bibit radikalisme yang tumbuh dalam kehidupan masyarakat di prov. Kep. Bangka belitung yang kita cintai ini.

Selain itu, di tahun 2020 ini kita juga dihadapkan dengan pilkada serentak di beberapa daerah yaitu bangka barat, bangka tengah, bangka selatan dan belitung timur. Untuk itu diharapkan polda kep. Babel mampu mengamankan seluruh tahapannya agar berjalan dengan aman, damai dan lancar.

Tak lupa juga, hal lain yang perlu mendapat atensi kita bersama yakni, antisipasi bencana alam dan pasca musim hujan, salah satunya kemarau panjang dan kebakaran lahan, agar satker dan satwil terkait dapat koordinasi dengan instansi terkait yang ada dengan menyiapkan rencana penanganan bencana dan karhutla agar tidak terjadi di bangka belitung, seperti memberikan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar lahan.

Beberapa tantangan tugas ini hendaknya dapat diantisipasi oleh kita bersama dan dilaksanakan oleh jajaran polda kep. Bangka belitung dengan bersinergi bersama pemerintah daerah, tni dan elemen masyarakat, baik toga, tomas dan toda.sehingga dapat dihadapi  bersama dengan baik dan mendapat hasil yang maksimal.

Perlu saya sampaikan pada kesempatan ini, kedepan kita akan dihadapkan dengan kenaikan tipologi polda kep. Bangka belitung dari polda tipe b menjadi polda tipe a, untuk itu kami  juga harus berbenah diri mari dukung polda kep. Bangka belitung ini agar lebih maju dengan ditunjukkan pencapaian kinerja yang baik.

Sebelum mengakhiri sambutan saya, pada kesempatan ini saya berharap kepada seluruh undangan yang hadir disini, khususnya kepada seluruh tokoh agama, tokoh masyrakat dan tokoh adat yang ada di prov. Kep. Bangka belitung dengan peran sertanya, agar dapat membantu polri khsususnya polda kep. Babel dalam menjaga dan memelihara kamtibmas di prov. Kep. Babel  sehingga dapat terciptanya situasi yang kondusif, aman serta terkendali.


Berita Lainnya