BerandaBid HumasKabid Humas Polda Babel : Media, Mitra Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas

Kabid Humas Polda Babel : Media, Mitra Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas

akabid 1Polda Kep. Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat – Kabid Humas Polda Kep. Bangka Belitung AKBP Drs. A. Maladi dalam menghadiri  Seminar “Digital Disruption, Antara Mudah Atau Musnah” Uji Kompetensi Jurnalis Televisi (UKJ – TV) di Hotel Bangka City. Selasa (04/02/2020)

Pada Kesempatannya Kabid Humas Polda Kep. Bangka Belitung menjadi salah satu Narasumber menjelaskan Pemantapan Manajemen Media masuk di 7 Program Prioritas Kapolri, Program Prioritas ke- 4, Polri posisikan media sebagai mitra strategis guna mempublikasi berita positif

Polri sebagai narasumber informasi dimana diatur dalam UU Nomor 14 Tahun 2008 tentang keterbukaan informasi dan publik, memiliki beberapa informasi yang tidak dapat di publikasi.

Kenapa Polri dan Media selalu bersama, Polri sebagai narasumber informasi dimana kegiatan-kegiatan polri sangat menarik perhatian masyarakat, sedangkan media adalah tempat publikasi kegiatan-kegiatan polri, untuk itu polri membutuhkan media sebagai sarana publikasi serta untuk menjaga situasi kamtibmas melalui medianya

Harapan Polri untuk Media
– Dapat menjadi mitra polri dalam menjaga situasi kamtibmas melalui media maen stream
– Dapat Mempublikasi setiap kegiatan Positif
– Dapat Menjadi sarana informasi untuk polri
– serta dapat mendukung kerja polri untuk menjadikan polri yang profesional

Terpantau tim tribratanewsbabel kegiatan seminar ini turut dihadiri Gubernur Prov Kep. Bangka Belitung yang diwakili Kepala Dinas Kominfo, Ketua Umun IJTI, Ketua Bidang Pendidikan Dewan Pers, Unsur Pimpinan Forkopimda Bangka Belitung, Jurnalis / Wartawan Bangka Belitung serta mahasiwa Bangka Belitung


 

 

 

 

 

 

Berita Lainnya