BerandaBid HumasKapolda Babel berharap Personil Tingkatkan Playanan dan Sinergitas

Kapolda Babel berharap Personil Tingkatkan Playanan dan Sinergitas

Polda Kep. Bangka Belitung, Bid Humas.- Kapolda Kep. Babel Brigjen Pol Drs. Anang Syarif Hidayat didampingi  Wakapolda Kep. Babel Kombes Pol Drs. Slamet Hadi Supraptoyo dan Irwasda Polda Kep. Babel Kombes Pol A. Marhaendra memimpin Rapat Kerja TW. IV TA 2019 Bidang Operasional dan Pembinaan  Polda Kep. Babel. Adapun tema ” Kita Tingkatkan Profesionalitas Dalam Penegakan Hukum Dan Pelayanan Prima Untuk Mewujudkan Polri Yang Promoter Serta Mempersiapkan Tugas TA. 2020″. Kegiatan ini dilaksanakan di kawasan hutan Pelawan Bangka Tengah  diikuti oleh seluruh PJU Polda Kep. Babel, Pamen Polda Kep. Babel, Kapolres Jajaran, Kabag Ops Polres jajaran serta seluruh kasat jajaran, jumat 31/01/2020.

Dalam kegiatan raker kali ini banyak beberapa sektor pokok pembahasan. Salah satunya adalah persiapan menghadapi pilkda serentak tahun 2020. Provinsi Bangka Belitung terdapat 4 wilayah dari 7 Kabupaten dan kota yang akan melaksanakan Pilkada.

Selain itu Kapolda juga membahas tentang penekanan hasil Rapim TNI dan Polri serta Hasil Rapim Polri tahun 2020. TNI dan Polri adalah benteng maupun pilar bangsa Indonesia, oleh karena itu sinergitas yang selam ini sudah terjalin kedepan semakin ditingkatkan. Tidak menutup kemungkinan kedepan akan ada kelompok kelompok yang akan memecah belah 2 instansi ini demi mewujudkan keinginan mereka.

tw iv1Lebih lanjut Kapolda menjelaskan, menurut BMKG pada saat Rapim kemaren Bangka Belitung termasuk salah satu wilayah memungkinkan yang terkena dampak Bencana Alam , Banjir, Tanah Longsor, angin putting beliung,Kekeringan maupun kebakaran lahan pada tahun 2020 ini.

Diharapkan kepada kasatwil dan kasatker untuk segera menindklanjuti dan memepersiapkan segala sesuatunya serta segera berkoordinasi dengan pemerintah setempat dan instansi terkait guna persiapan menghadapi Bencana Alam ini.

Diakhir amanatnya Kapolda mengatakan untuk meningkatkan pelayanan dan sinergitas dengan masyarakat akan dilaksanakan lomba inovasi antar Satker dan Polres jajaran. Diharapkan nantinya dengan adanya lomba inovasi ini bisa memotifasi serta mendapatkan ide agar polri kususnya Polda Kep. Babel bisa memaksimalkan potensi yang ada guna memberikan pelayanan yang prima terhadap masyarakat. Kegiatan dilanjutkan dengan penanaman  pohon pelawan oleh Kapolda, Wakapolda dan Irwasda serta diikuti seluruh peserta Raker TW IV.


Berita Lainnya